Hai sobat,
Anda bukan mereka, mereka bukan Anda.
Pusing gak? Hahaha..
Sekarang orang gampang banget membanding-bandingkan hidupnya dengan hidup orang lain.
Dulu mengukur kesuksesan dan bilang hidup orang lain enak itu mesti susah banget, harus datang ke rumahnya, lihat dia punya mobil apa, atau tinggal di daerah mana.
Kalau sekarang.. modal lihat postingan di media sosial saja, dengan gampangnya orang-orang bisa menyimpulkan kalau hidup si A enak, si B udah sukses.
Padahal itu bukan tolak ukur yang nyata untuk Anda jadikan perbandingan.
Gak akan ada habisnya kalo banding-bandingin pencapaian hidup.
Mending fokus sama pencapaian diri sendiri.
Kalau Anda lihat ke masa lalu, pasti Anda bisa lihat progress yang sudah Anda buat sampai di posisi Anda sekarang.
Anda sudah berjuang sampai sejauh ini saja sudah pantas untuk di apresiasi.
Jalan Anda masih panjang untuk melalui rintangan yang mungkin akan jauh lebih sulit kedepannya.
Ayok kita berjuang sama-sama.
Nggak ada kata terlambat untuk mulai.
Semua orang punya cara dan waktu suksesnya masing-masing.
Buktinya, seperti Colonel Sanders pendiri perusahaan Fried Chicken yang cabangnya sudah mendunia.
Ia baru merasakan kesuksesannya di umur 62 Tahun, setelah hasil kerja kerasnya selama 20 tahun lebih.
Ada juga, Stan Lee pencipta komik superhero Marvel.
Tahu superhero dari Marvel, bukan? Seperti Spider-Man, Captain America, Thor dan masih banyak lagi.
Jauh sebelum semua superhero ini muncul, Stan Lee menciptakan comic berjudul Fantastic Four yang membawanya pada kesuksesan di usianya yang saat itu 39 Tahun.
Dari dua kisah tadi, terbukti sukses nggak memandang umur, bukan ajang cepet-cepetan dan siapa duluan yang sukses.
Jadi nggak ada kata nggak bisa untuk mencapai kesuksesan.
Asal Anda punya kemauan, tujuan dan tekad yang kuat untuk mencapai mimpi serta meraih kesuksesan, saya yakin Anda bisa.
Mulai bangun mimpi dan rencana untuk mencapai kesuksesan Anda dari sekarang.
Pesan dari saya, nikmati proses dan trial errornya.
Jangan cepat puas dengan hasil pertama yang Anda dapatkan dan usahakan selalu membuka mata terhadap perubahan dan ilmu-ilmu baru.
Tetap Semangat Belajar & Mencapai Sukses!